Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Berprestasi, Naura Dzarrin Sabet Medali Emas Kejuaraan Pencak Silat

Pelajar SMA Muhammadiyah 10 telah mengharumkan nama Kota Surabaya

Pena Khatulistiwa – Sebagai aset Bangsa yang Berprestasi, Naura Dzarrin Atlet pelajar SMA Muhammadiyah 10 telah mengharumkan nama Kota Surabaya setelah berhasil lolos merebut Juara 1 dalam perhelatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat SMA seluruh Provinsi Jawa Timur tahun 2018, Kamis (12/7).

Related Posts
1 of 544

Pada perhelatan O2SN untuk Cabang Olahraga (CABOR) PENCAK SILAT yang diadakan di Hotel Utami Sidoarjo dihelat sejak tanggal 10 – 12 Juli 2018, Pelajar kelas 11 SMA muhammadiyah 10 Genteng Kota Surabaya ini berhasil merebut medali emas setelah mengalahkan atlet perwakilan SMA dari Kediri, Jawa Timur di partai final.

Setelah berhasil merebut juara 1, Naura akan mewakili Jawa Timur sebagai atlet Cabor Pencak Silat di ajang O2SN tingkat SMA seluruh Indonesia yang akan diselenggarakan di Medan, Sumatera Utara, September 2018 mendatang.

Sementara itu, peraih medali emas pada Cabor Pencak Silat Tingkat SMA seluruh Provinsi Jawa Timur ini sangat bangga atas prestasinya.

“Prestasi ini memberikan motivasi buat saya. Agar selalu bekerja keras dalam hal apapun,” ucap Naura pada wartawan.

Foto : Naura Dzarrin Atlet pelajar SMA Muhammadiyah 10 Genteng, Kota Surabaya

Selain itu, atlet kelahiran Tahun 2002 ini juga sangat berterima kasih atas bimbingan kedua orang tua yang selalu memberi semangat saat berlangsungnya kejuaraan pencak silat.

“Medali emas ini juga saya hadiahkan kepada kedua orang tua saya. Yang selama ini selalu memberikan motivasi untuk menjadi yang terbaik,” kata anak pertama dari pasangan Hadan Yanto dan Adila Cholifah.

Foto : Naura Dzarrin bersama orang tua Hadan Yanto dan Adila Cholifah

Sementara sebagai orang tua, Hadan Yanto akan selalu memberikan dukungan penuh terhadap anak pertamanya agar ke depan lebih baik.

“Atas prestasi ini, semoga Naura semakin mengerti arti kerja keras dan perjuangan. Kami sebagai orang tua sangat bangga atas prestasi yang sudah diperoleh dan juga mengharumkan nama Kota Surabaya,” tutupnya. (21k)

READ  Para Caleg Parpol Bersatu Deklarasi Pemilu Damai

Leave A Reply

Your email address will not be published.