Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

‘POS JUMRAH’ Polres Blitar dengan Kegiatan Sosial untuk Masyarakat

 

Penakhatulistiwa.com, BLITAR – Polres Blitar melaksanakan kegiatan Polisi Jumat Bersama dan Ibadah (Pos Jumrah) di Masjid Baitul Amin Desa Sumber Agung, Kecamatan Selorejo, Kabupaten Blitar, Jumat (11/1/2019).

Related Posts
1 of 935

Dalam kegiatan Pos Jumrah tetsebut, langsung dipimpin oleh Kapolres Blitar AKBP Anisullah M Ridha dan diikuti oleh sejumlah pejabat utama Polres Blitar.

Kegiatan Pos Jumrah kali ini, Polres Blitar memberikan berbagai layanan kepolisian seperti, perpanjangan SIM, pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Selain itu, Kapolres Blitar juga memberikan himbauan tentang memelihara keamanan dan ketertiban kepada siswa yang ikut hadir dalam kegiatan Pos Jumrah Polres Blitar.

“Jadi selain memberikan layanan kepolisian kepada masyarakat sekitar, Pos Jumrah kali ini kami juga menyampaikan edukasi Harkamtibmas kepada siswa yang ikut hadir dalam kegiatan Pos Jumrah,” terang Kapolres Blitar.

Lebih lanjut, Kapolres Blitar menambahkan, bahwa dalam Pos Jumrah di Desa Sumber Agung pihaknya juga memberikan layanan sosial kepada masyarakat.

“Kami juga memberikan layanan kesehatan pengobatan massal, serta memberikan santunan kepada kaum dhuafa,” ujar Kapolres.

Dalam kegiatan yang turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Kepala Dinsos Kabupaten Blitar, dan Muspika Kecamatan Selorejo juga dilakukan dialog terkait upaya mememlihara dan menjaga kamtibmas di Kabupaten Blitar, khususnya di wilayah Kecamatan Selorejo.

“Kami juga melakukan dialog Harkamtibmas dengan masyarakat setempat, dengan tujuan agar kondusifitas wilayah menjelang Pemilu dapat selalu terjaga,” kata mantan Kapolres Bangkalan itu.

Diketahui, selesai melaksanakan dialog Harkamtibmas, Kapolres Blitar melanjutkan kegiatan dengan melaksanakan Sholat Jum’at bersama. (21k)

READ  Diduga Pipa Gas HCML Bocor, Hj. Choirijah: Masalah Bocor Itu Pasti Ada

Leave A Reply

Your email address will not be published.