Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Seminar Kemajuan Pembangunan, Agus Muslim: Peran Ormas Penting bagi Bangsa

Penakhatulistiwa.com, SURABAYA – Demi mewujudkan Kemajuan Pembangunan Indonesia dan Tantangannya, NGO Spektra menyelenggarakan seminar yang diadakan di The Alana Hotel Surabaya, Jalan Ketintang Baru I/10-12, Surabaya, Kamis (21/2).

Dalam acara seminar tersebut, juga menghadirkan sebagai pembicara nara sumber diantaranya, Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi, Prof. Dr. Ahmad Erani Yustika, Dosen Fisip Universitas Brawijaya, Dr. Mohamad Anas, M.Phil.

Related Posts
1 of 529

Adapun kehadirannya sebagai Panelis yakni Sekretaris MPW Pemuda Pancasila Jatim, M. Diah Agus Muslim, Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid Probolinggo, KH. Abdul Hamid Wachid, M.Si., Ketua Koperasi Peternakan Sapi Perah Setia Kawan Nongko Jajar, H.M. Kusnan, SE., dan Ketua Korwil Gempita Jatim, Durrul Izza Al-Fatawi.

Dalam kesempatan itu, Ahmad Erani menyampaikan bahwa betapa pentingnya keadilan ekonomi di Indonesia. Untuk itu diperlukan penanganan yang serius dari pemerintah dalam hal pemerataan ekonomi di masyarakat.

“Keadilan ekonomi di Indonesia harus diperjuangkan hingga tercipta pemerataan ekonomi di masyarakat,” ujar Ahmad Erani.

Dikatakan Erani, menjelang pelaksanaan pesta demokrasi tahun 2019, dia menyatakan bahwa siapapun presiden yang terpilih nanti harus terus melanjutkan program yang sudah berjalan dengan baik selama ini.

“Siapapun presiden yang terpilih nanti kita harus kawal terus, khususnya dalam program keadilan ekonomi,” terangnya.

Sementara itu, Dosen Fisip Universitas Brawijaya, Dr. Mohamad Anas, M.Phil., mengatakan bahwa program Nawacita poin kedelapan dari pemerintahan Presiden Joko Widodo terkait revolusi mental harus disikapi secara seksama.

“Dengan program revolusi mental apakah negara harus membuat alat untuk mengimplementasikan revolusi mental. Untuk itu, revolusi mental harus disikapi bersama,” ujarnya.

Adapun Sekretaris MPW Pemuda Pancasila Jatim, M. Diah Agus Muslim, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa, peran organisai kemasyarakatan (Ormas) sangat penting bagi perkembangan bangsa dan negara. Dari penilaian Sekretaris MPW Pemuda Pancasila tersebut bahwa peran dari Organisasi Kemasyarakatan (ormas) dalam membangun bangsa dan negara sudah terjadi sejak lama.

“Peran ormas dalam memberikan kontribusi bagi negara sudah lama terjadi, seperti NU, Muhammadiyah, Persis, itukan contoh Ormas yang sudah ada dan memiliki kontribusi. Bahkan, sejak Indonesia belum merdeka,” terangnya.

Menurut Agus Muslim, peran Ormas harus selalu berada di tengah. Seperti dalam mengawal anggaran pemerintah yang dikucurkan untuk kepentingan masyarakat.

“Ormas harus selalu mengawal dana APBN yang digelontorkan pemerintah, agar tujuan dari program tersebut dapat tercapai sehingga masyarakat benar-benar dapat merasakan manfaat dari penggunaan anggaran tersebut,” terangnya.

Agus mencontohkan program dana desa yang dikucurkan pemerintah agar pembangunan di desa bisa sejajar dengan kota. Dari sini, lanjutnya, peran ormas dibutuhkan dalam mengawal penggunaan dana desa agar anggaran yang digunakan tersebut benar-benar bermanfaat bagi masyarakat.

“Kalau untuk pengawalan dana desa, Ormas PP di Malang sudah melakukan tugas pengawalan penggunaan dana desa. Bahkan, anggota PP Malang ikut membantu memberikan pencerahan tentang dana desa kepada masyarakat, agar masyarakat tahu tentang fungsi dan manfaat dari adanya dana desa tersebut. Itulah salah satu fungsi dari ormas,” ungkapnya.

Diketahui, kegiatan seminar yang bertema ‘Kemajuan Pembangunan Indonesia dan Tantangannya’ juga dihadiri berbagai unsur masyarakat mulai dari kalangan aktivis, akademisi, dan generasi milenial.

Di akhir penutupan acara, Panitia, Narasumber, dan para peserta seminar bersama-sama membacakan Deklarasi Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2019 dengan damai, aman dan kondusif. (21k)

READ  DPD RI Sahkan Keanggotaan Alat Kelengkapan

Leave A Reply

Your email address will not be published.