Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Karya Bakti Bersama Masyarakat

( Kab. Kuningan),penakhatulistiwa.com – Babinsa Mekarmukti Koramil 1513/Garawangi, Serda Rohimakumulloh melaksanakan karya bakti bersama masyarakat di Desa Mekarmukti, Kecamatan Sindangagung, Kabupaten Kuningan, Senin (8/2/2021).

Related Posts
1 of 280

Gotong royong antara Babinsa dan warga berupa pembangunan Madrasah Ibtidaiyah (MI) Swadaya Masyarakat. Saat itu Serda Rohimakumulloh membantu meratakan dasar bangunan.

“Karya bakti ini merupakan implementasi dari salah satu metode dalam pembinaan teritorial yang perlu dilaksanakan secara berkepanjangan,” kata Serda Rohimakumulloh.

Ia menambahkan kehadiran TNI dalam karya bakti tersebut sebagai bentuk kepedulian bidang pendidikan. Disamping memiliki nilai program, tentu kegiatan ini juga dapat dijadikan sebagai bagian dari ibadah.

“Semoga pembangunan MI ini bisa berjalan dengan lancar hingga selesai. Agar kelak bisa bermanfaat bagi masyarakat,” sambung Serda Rohimakumulloh.

READ  Kualitas Perwira Terlihat Dari Cara Menyikapi Persoalan

Leave A Reply

Your email address will not be published.