Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Kejari Kota Cirebon Semangat Lakukan Sosialisasi Penerangan Hukum di UMC

Kabupaten Cirebon, penakhatulistiwa – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan, Kejaksaan Negeri Kota Cirebon melakukan penerangan hukum kepada mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC).

Kegiatan penerangan hukum ini diisi oleh Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Kota Cirebon, Taupik Hidayat, Dekan Fakultas Hukum UMC Elya Kusuma Dewi.

Related Posts
1 of 258

Dihadiri oleh 27 orang mahasiswa dan mahasiswi UMC, kegiatan tersebut menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

Taupik mengatakan, penerangan hukum ini dilakukan sebagai bentuk sinergitas antara Kejaksaan Negeri Kota Cirebon dengan pihak UMC. ” Tentunya ini penyuluhan hukum sangat penting bagi masyarakat terutama kalangan akademik, ini juga sebagai wujud sinergitas dengan kampus UMC,” ujar Taupik kepada wartawan pada kamis (15/4/2021). Kedepannya, pihaknya akan terus melakukan sinergitas dan penyuluhan hukum dengan kelurahan di Kota Cirebon, hal ini dilakukan agar masyarakat sadar dan mengerti mengenai hukum. “ Nah nanti kita juga akan melakukan penyuluhan hukum di setiap kelurahan, agar masyarakat mengerti tentang hukum,” ucap Taupik.

Sementara itu, Dekan Fakultas Hukum UMC Elya Kusuma Dewi mengatakan, ini merupakan wujud dari gerakan kampus merdeka. ” Kita sendiri juga kan sudah mulai melakukan program kampus merdeka, ini juga merupakan bentuk dari kegiatan kampus merdeka tersebut, apalagi Kejaksaan sesuai dengan program studi di UM sendiri, nah kedepannya mahasiswa dapat magang di Kejaksaan Negeri Kota Cirebon, dan menimba ilmu di Kejaksaan Negeri Kota Cirebon,” tutur Elya. (junior)

READ  Naskah Pepakem Cirebon

Leave A Reply

Your email address will not be published.