Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Terima Kasih Bapak Pangdam, Anak Kami Telah Divaksin

Bandung Barat, – Masyarakat warga Cikahuripan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, menyampaikan terima kasih kepada petugas dan penyelenggara Vaksinasi Covid-19, yang diberikan kepada anak setingkat Sekolah Dasar usia 6 hingga 12 tahun, dilaksanakan di Lapangan Futsal Desa Cikahuripan Lembang, Bandung Barat.

Dede Kurnia, salah seorang warga yang anaknya mendapatkan vaksin menuturkan, bahwa pemberian suntikan vaksin Covid- 19 kepada anak-anak diperlukan, karena Covid-19 tidak hanya menyerang orang dewasa sehingga anak-anak pun perlu divaksin dalam rangka menciptakan kekebalan tubuh pada masa pandemi ini.

Related Posts
1 of 258

“Terima kasih para petugas vaksinasi. Khusus kepada Bapak Pangdam III/Siliwangi atas kepeduliannya menyempatkan diri dalam kesibukannya datang ke kampung kami untuk mengecek pelaksanaan vaksinasi,” ungkap Dede Kurnia.

Dede Kurnia juga menambahkan, selain dilakukan vaksinasi bagi anak Sekolah Dasar termasuk putranya, dalam kapasitasnya sebagai relawan Covid-19 dari Cikahuripan, dirinya juga mengaku menerima pemberian paket Sembako dari Pangdam III/Slw.

“Sekali lagi terima kasih Bapak Pangdam, atas bantuan sembakonya untuk ibu-ibu lansia dan yang lainnya warga Desa Cikahuripan,” imbuhnya.

Di tempat berbeda, Kapendam III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto membenarkan, bahwa di Kampung Keramat Cikahuripan sedang dilaksanakan vaksinasi bagi anak-anak Sekolah Dasar.

Vaksinasi terhadap anak-anak Sekolah Dasar tersebut dimulai dari Jum`at kemarin. Pada saat itu baru empat Sekolah Dasar, yaitu SDN Banyuhurip, SDN 3 Cikahuripan, SDN Manoko dan SDN Barulaksana. Kegiatan vaksinasi bagi siswa SD lainnya akan terus dilaksanakan.

“Alhamdulillah pada Jum`at kemarin, dari awal hingga akhir pelaksanaan vaksinasi dapat berjalan dengan lancar. Semoga berikutnya pun tertib, lancar, dan semua mendapakatkan vaksinasi, sehingga seluruh anak akan memiliki herd immunity,” tegas Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto, di sela-sela mendampingi Pangdam III/Slw pada kegiatan pengecekan kesiapan Kunker Panglima TNI, di Ciwidey Bandung Barat, Senin (10/1/2022).

Kokonel Inf Arie Tri Hedhianto mengimbau, meskipun telah mendapat vaksinasi, semuanya kita perlu selalu waspada dengan cara mengikuti anjuran Pemerintah tentang protokol kesehatan, imbaunya.

Pada pelaksanaan vaksinasi di Kampung Keramat Cikahuripan ditinjau Pangdam III/Slw Mayjen TNI Agus Subiyanto, juga hadir para Asisten Kasdam III/Slw, para Kabalakdam III/Slw, Dandim 0609/Cimahi, Kapolres Cimahi, Camat Cikahuripan, Kades Cikahuripan dan pejabat lainnya. (Pendam III/Siliwangi).

READ  Jalan Hidup La Nyalla Ditempa Bagai Keris

Leave A Reply

Your email address will not be published.