Alhamdulillah, Program Rutilahu Sasar Rumah Nenek Saliya

Penakhatulistiwa.com – Kabar baik datang menghampiri Nenek Saliya (86) warga Lingkungan Kliwon RT 02/RW 05 Kelurahan Sumber, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon. Pada Selasa siang (16/6), Nenek Saliya mendapat bantuan program Rutilahu sebesar 6.5 juta dari Badan Amil Zakat (Baznas) Kabupaten Cirebon.

Sebelumnya, rumah nenek Saliya ambruk akibat hujan deras yang terjadi pada (9/4) lalu, akibatnya Nenek Saliya terpaksa mengungsi di rumah tetangganya.

Kepala Baznas Kabupaten Cirebon, Budiman Mahfud, mengatakan pada tahun 2019 ada 200 lebih Rutilahu dan sepertiganya pada Maret ini. “Prosesnya harusnya diberikan Maret, tetapi karena dengan hari jadi Kabupaten Cirebon pada 2 April 2019 baru dikasih 47 Rutilahu,” kata dia di Kantor Baznas Kabupaten Cirebon.

Ia menjelaskan, selain 47 Rutilahu ada juga Musholla, beasiswa bea Santri secara keseluruhannya 1,6 milyar pada April lalu. Menurutnya, mudah-mudahan bantuan yang telah diberikan agar bermanfaat bagi masyarakat penerima bantuan tersebut.

Ia menambahkan, setelah masyarakat mendapat bantuan tersebut rumahnya menjadi layak huni. “Yang pasti rumah yang tadinya bocor, rumah yang tadinya tidak layak huni untuk menjadi layak huni menjadi bisa ditempati daftar orang itu (penerima bantuan),” ujar Budiman.

Dikatakannya, dalam penerimaan bantuan tersebut jumlahnya bervariasi. “Orang itu mendapatkan sama, ada yang 7 juta, 10 juta dan memang maksimal 12,5 juta diberikan secara simbolis,” terangnya.

Selanjutnya, kata dia, dalam penyerahan uang tunai tersebut secara bertahap. “Uang tunai 50% dulu setelah itu diminta laporan 50%, habis dikasihkan lagi 40%,” ujarnya.

” Iya jadi bertahap ya, setelah 40% puluh dari 90% dan tahap terkahir 10%,” imbuhnya.

Hal tersebut, kata dia, harus ada pelaporan pertanggungjawaban penggunaan bantuan tersebut.

Dijelaskannya, pada Selasa siang ini (16/4), bantuan keseluruhan sebanyak 412 juta dari 47 rumah menyeluruh di Kabupaten Cirebon. “Rutilahu untuk penerima manfaat yang 47 rumah,” ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang putra Nenek Saliya, Yana mengungkapkan, dirinya menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Baznas Kabupaten Cirebon yang telah memberikan bantuan kepada orang tuanya.

“Harapan kedepan semoga bantuan-bantuan Baznas bermanfaat bagi penerima manfaat yang sedang membutuhkan bantuan,” katanya sambil terharu di Kantor Baznas Kabupaten Cirebon.

Ia menambahkan, dirinya juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemerintahan Kelurahan Sumber atas respon cepatnya yang membantu warganya yang terkena musibah bencana alam. “Khususnya pak Lurah Sumber (Asep) dan Ekbang (Iman) Pemerintah Kelurahan Sumber,” ungkapnya. Mu

2200 ASN Dapat Satyalencana Karya Satya dari Presiden RI200 ASN Jatim Dapat Satyalencana Karya Satya dari Presiden RI20194akibatalamalhamdulillahambrukatasbadanbagibantuanbaruBNNP JatimcirebonnenekNenek Saliyapenakhatulistiwaprogramrumahrutilahusaliyasasartahun 2019
Comments (0)
Add Comment