Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Korem 063/SGJ Peringati HPSN 2019 dengan Karya Bhakti Sosial

Cirebon, Penakhatulistiwa.com – Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2019, Korem 063/SGJ menyelenggarakan Karya Bhakti Sosial dengan Tema “Kelola Sampah Untuk Hidup Bersih, Sehat dan Bernilai” yang bertempat di Asrama TNI AD Kesambi Jalan Dr. Sutomo nomor 41. Kelurahan Pekiringan, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Kamis (21/2/2019).

Dalam kegiatan Karya Bhakti Sosial tersebut, juga diikuti oleh 250 anggota yang terdiri dari Para Kasi Korem 063/SGJ, Para Dan/Ka Satdisjan jajaran Korem 063/SGJ, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Korem 063/SGJ, Ormas FKPPI dan Warga Asrama TNI AD Kesambi.

Related Posts
1 of 518

Sementara itu, Pasi Bhakti TNI Korem 063/SGJ Mayor Inf Zarkoni mengatakan, tujuan diselenggarakannya Karya Bhakti Sosial tersebut yaitu untuk mewujudkan kondisi lingkungan yang hijau, bersih dan sehat.

Selain itu, kegiatan tersebut bisa menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam berbangsa dan bernegara, serta terwujudnya kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Sehingga kegiatan ini dapat menumbuh suburkan kembali budaya jiwa sosial yang selama ini sudah mulai memudar, akibat pengaruh globalisasi budaya asing yang tidak bisa dibendung,” katanya pada media ini, di sela-sela kegiatan.

Melalui kegiatan tersebut, Mayor Zarkoni juga berharap  ke depan bisa menjadi wahana menumbuhkan kepedulian dan mempererat hubungan tali silaturahmi antara anggota terhadap masyarakat.

“Semoga kegiatan ini bisa mewujudkan kebersamaan, persatuan dan kesatuan di antara kita. Kepedulian kita terhadap sesama juga merupakan salah satu implementasi dari ajaran agama yang mewajibkan kita untuk saling membantu, saling menolong dan saling berempati,” ujarnya.

“Atas nama Pimpinan Korem 063/SGJ dan seluruh prajurit, saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan karya bhakti ini. Semoga jalinan kerjasama yang baik ini, tetap terbina dengan sebaik-baiknya dan ke depan dapat kita tingkatkan,” tutupnya. (Mu)

 

READ  Kini, Pikobar Muat Data Keterisian Rumah Sakit

Leave A Reply

Your email address will not be published.