Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

LLDIKTI Gelar Rakor, Kepala ingin seluruh perguruan tinggi dapat Maju Bersama

Bandung – Perkembangan Pendidikan Tinggi di Indonesia dari tahun ke tahun telah mengalami banyak perubahan baik dari segi kuantitas maupun kualitas. Perkembangan Pendidikan Tinggi juga banyak mengalami perubahan pada peningkatan akses, relevansi dan daya saing, namun kemajuan kualitas pada pendidikan tinggi saat ini menjadi sorotan publik dikarenakan kemajuan kualitas merupakan salah satu faktor yang sangat mendorong kemajuan pembangunan pendidikan tinggi yang diantaranya membangun kualitas tenaga kerja yang profesional.

Peningkatan mutu pendidikan tinggi merupakan prioritas pertama dari rencana strategis Pendidikan tinggi, peran perguruan tinggi sangat penting dalam menjawab kondisi dan tantangan yang ada saat ini, dalam menghadapi kondisi dan tantangan tersebut peran perguruan tinggi harus dapat mencetak Sumber Daya Manusia terampil (skillfull), unggul, berdaya saing tinggi, kompetitif dan inovatif. Dalam mewujudkan peningkatan mutu perguruan tinggi, maka diperlukan komitmen yang kuat dari semua unsur pimpinan Lembaga.

Related Posts
1 of 280

Sebagai upaya dalam menyelenggarakan tugas sehingga dapat tercapainya pembangunan kualitas pendidikan tinggi sesuai arah kebijakan khususnya di lingkungan LLDIKTI Wilayah IV, maka LLDIKTI Wilayah IV perlu menyelenggarakan Rapat Koordinasi Kebijakan Pendidikan Tinggi dan Program Kerja Tahun Anggaran 2021, Kamis s.d. Minggu, 18 s.d. 21 Februari 2021, bertempat di Aston Hotel and Convention Centre Cirebon.

Kegiatan yang dibagi menjadi 4 sesi sesuai dengan bentuk perguruan tinggi ini mengundang beberapa narasumber yang berasal dari Kemendikbud, Kemenkumham, KPK dan juga PT. Telekomunikasi Indonesia.

Sekretaris LLDIKTI Wilayah IV, Ir. Dharnita Chandra, M.Si. sebagai ketua panitia kegiatan, menyampaikan bahwa pembagian sesi pelaksanaan Rakor yang disesuaikan dengan bentuk perguruan tinggi selain untuk penerapan protokol kesehatan juga seluruh materi akan direlevansikan dengan masing-masing bentuk perguruan tinggi.

Prof. Dr. Uman Suherman AS, M.Pd. Kepala LLDIKTI Wilayah IV, hadir dan membuka kegiatan secara resmi. Uman menyampaikan bahwa kesuksesan LLDIKTI Wilayah IV memerlukan kolaborasi dari seluruh pihak, karena yang paling utama perguruan tinggi dapat maju bersama.

Rakor kali ini membahas beberapa topik mengenai kebijakan pendidikan tinggi, penjaminan mutu, link and match DUDI, Anti Korupsi dan Anti kekerasan seksual.

READ  Kerjasama Solid Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa, Wujudkan Ketahanan Energi Nasional

Leave A Reply

Your email address will not be published.