Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Akibat Cuaca Buruk, Pelabuhan Tanjung Perak Membeludak

Penakhatulistiwa.com, Surabaya – Akibat Cuaca yang buruk serta Tahun Baru 2019, lonjakan mobil Truk bermutan barang tujuan Kalimantan menumpuk di halaman parkir Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Terhitung dua hari, mulai tanggal 31 Desember 2018 hingga sekarang Cuaca yang ekstrem membuat seluruh Kapal Roro tujuan luar pulau batal berangkat. Sehingga banyaknya mobil truk yang mengangkut sembako telat sampai ditujuan. 

Related Posts
1 of 471

Sementara sopir truk Tohir P saat dikonfirmasi, membenarkan bahwa barang yang dikirim akan telat akibat cuaca yang buruk akhir-akhir ini.

“ya begini mas kendalanya, cuaca buruk seluruh Kapal batal berangkat, kita hanya menunggu recanan hari ini ada kapal yg berangkat tujuan Banjarmasin,” ujarnya.

Menurut Tohir, Sudah dua hari kami menungggu di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. “Siapa tau nanti saya kebagian kapal, sementara antrian truk yang berangkat juga sangat banyak,” katanya. (20z)

READ  Gubernur Khofifah Imbau Masyarakat Jatim Hormati Hasil Pemilu

Leave A Reply

Your email address will not be published.