Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Bulan Ramadhan, DPD PAPPRI Jatim Berbagi Takjil

Penakhatulistiwa.com – DPD Persatuan Artis Pencipta lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) Jatim melakukan kegiatan bagi takjil kepada pengendara baik roda dua dan empat bertempat di kantor sekretariat DPD PAPPRI Jatim Jalan Tenggilis Mejoyo F 5 Surabaya, Jumat (10/5).

Sastra Harijanto selaku ketua DPD PAPPRI Jatim mengatakan bahwa kegiatan yang diberi tajuk “Indonesia Satu” ini dilakukan murni untuk membantu masyarakat yang membutuhkan makanan untuk berbuka puasa.

Related Posts
1 of 509

Karena menurutnya, sunah berpuasa adalah mendahulukan berbuka. “Kegiatan ini murni sebagai kepedulian kita para seniman yang ingin membantu memudahkan masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa,” kata Hari sapaan akrab ketua DPD PAPPRI Jatim di sela kegiatan berbagi takjil.

Dijelaskan Hari, untuk anggaran yang digunakan dalam kegiatan ini merupakan hasil patungan antara seniman yang tergabung dalam DPD PAPPRI Jatim dan DPC PAPPRI Kota Surabaya.

“Untuk dana bukan dari saya pribadi, namun hasil patungan teman-teman yang tergabung dalam wadah PAPPRI Jatim dan PAPPRI Surabaya,” ujarnya.

Selain berbagi takjil, para pengendara yang melintas juga disuguhi pertunjukan musik dari para seniman PAPPRI.

Tidak sedikit para pengendara yang melintas memberikan apresiasi dengan memberikan sejumlah uang kepada para seniman.

Nantinya uang tersebut akan digunakan untuk menggelar kegiatan serupa yang rencananya akan dilaksanakan satu minggu sekali selama bulan Ramadhan.

“Hasil “Ngamen” teman-teman ini nantinya akan digunakan untuk kegiatan serupa, namun dengan konsep berbeda setiap minggunya selama bulan ramadhan, bisa dengan menyantuni anak yatim piatu, atau dengan kegiatan sosial lainnya,” tuturnya. Red

READ  Hacker Asal Pakistan Menjual Data Jutaan Akun Bukalapak di Dark Web

Leave A Reply

Your email address will not be published.