Pena Khatulistiwa
Menggores Sejarah Peradapan

Koramil 0620-19/Arjawinangun Komitmen Dukung Ketahanan Pangan

Mediainangun, Senin 31 Juli 2023,- Koramil 0620-19/Arjawinangun merupakan salah satu Koramil jajaran Kodim 0620/Kab Cirebon.
Wilayah teritorial Koramil 0620-19/Arjawinangun meliputi (2) dua Kecamatan yaitu Kecamatan Arjawinangun dan Kecamatan Panguragan dengan Danramil sekarang diemban oleh Kapten Arh Jumadi.

Related Posts
1 of 280

Dalam rangka mendukung program Pemerintah terkait ketahanan pangan, Koramil 0620-19/Arjawinangun melaksanakan maket pertanian dengan menanam cabai dan terong di dalam poliback yang selanjutnya disimpan di Demplot dan lahan sekitar Koramil 0620-19/Arjawinangun.

Upaya pemberdayaan demplot terkait dengan ketahanan pangan nampak cukup mengena, karena kami juga bisa memonitor perkembangan dan pertumbuhan cabai dan terong, ungkap Danramil 0620-19/Arjawinangun Kapten Arh Jumadi yang disampaikan Batituud Pelda Teguh Santosa via telepon, Senin (31/7/2023).

Anggota yang melaksanakan tugas piket Koramil, wajib untuk menyiram tanaman cabai dan terong sehingga pertumbuhannya semakin gemuk dan ijo royo royo, jelas Pelda Teguh Santosa.

Sumber ; Media center Dim 0620/Kab Cirebon

READ  Program Padat Karya 2021 BBWS Cimancis Libatkan Masyarakat Sekitar

Leave A Reply

Your email address will not be published.